Target Kemenangan 60 Persen, Bangun Koalisi yang Sama Visi dan Misi
JAKARTA, KABARINDONESIA.CO.ID - Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo menegaskan Partai Golkar siap memenangkan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar tanggal 27 November 2024. Berbagai strategi terus dilakukan Partai Golkar guna memenangkan Pilkada, termasuk menetapkan tokoh yang tepat untuk maju di Pilkada serta membangun koalisi Pilkada dengan partai politik lain yang memiliki kesamaan visi dan misi.
"Partai Golkar solid dan siap memenangkan Pilkada serentak 2024. Partai Golkar memiliki target untuk memenangkan Pilkada sebesar 60 persen pada pemilihan gubernur, bupati serta wali kota yang tersebar di 37 provinsi, 415 kabupaten, dan 93 kota se-Indonesia. Seluruh kader Partai Golkar terus bergerak untuk mencapai kemenangan tersebut," ujar Bamsoet usai mengikuti Rapat Pleno Partai Golkar di Kantor DPP Partai Golkar Jakarta, Rabu malam (10/7/2024).
Pengurus Pusat Partai Golkar hadir antara lain Ketua Umum Airlangga Hartarto, Sekjen Lodewijk Paulus, Bendahara Umum Dito Ganinduto, Nurdin Halid, Airin Rachmi Diany, Jerry Sambuaga, Erwin Aksa, Dito Ariotedjo, Ridwan Kamil, serta Meutya Hafid. Ketua DPR RI ke-20 dan Ketua Komisi III DPR RI ke-7 bidang Hukum & Keamanan ini menjelaskan, berbagai tahapan Pilkada telah dilakukan Partai Golkar di seluruh provinsi, kabupaten dan kota yang akan menggelar Pilkada serentak. Penjaringan kader atau tokoh yang akan diusung Partai Golkar pada Pilkada serentak juga terus dimatangkan. Sejauh ini Partai Golkar sudah mengeluarkan 1.040 penugasan untuk Pilkada 2024. Rencananya, kepastian siapa yang akan maju dalam Pilkada serentak diputuskan Partai Golkar pada Agustus 2024 mendatang.
"Ketum Partai Golkar Pak Airlangga telah meminta seluruh kader yang sudah diberi tugas untuk bekerja dan membangun koalisi serta membahas pasangan-pasangan yang ada dengan partai politik lain. Koalisi serta kekompakan antar partai politik dalam mengusung satu calon kepala daerah merupakan salah satu kunci kemenangan dalam menghadapi Pilkada serentak," kata Bamsoet.
Ketua Dewan Pembina Depinas SOKSI (Ormas Pendiri Partai Golkar) dan Kepala Badan Polhukam KADIN Indonesia ini menerangkan, kemenangan Partai Golkar dalam Pilkada serentak 2020, pemilihan legislatif (Pileg) 2024 dan pemilihan presiden (Pilpres) 2024 merupakan modal utama untuk kembali mendulang sukses di Pilkada serentak 2024. Pada Pilkada serentak 2020, Partai Golkar berhasil meraih kemenangan sebesar 61 persen dari total 9 provinsi, 224 kabupaten, dan 37 kota yang melaksanakan Pilkada langsung.
"Pada Pileg 2024 Partai Golkar menjadi partai politik dengan perolehan
kursi DPR RI terbesar kedua, sebanyak 102 kursi. Jumlah anggota DPR
Partai Golkar ini meningkat sebanyak 17 kursi dibanding perolehan Pileg
2019. Dalam Pilpres 2024, Partai Golkar juga sukses mengusung serta
memenangkan pasangan presiden terpilih Prabowo Subianto dan Gibran
Rakabuming Raka. Berkaca dari kemenangan tersebut, saya optimistis
Partai Golkar bisa kembali memenuhi target memenangkan Pilkada 2024
sebesar 60 persen," pungkas Bamsoet. (*/kg)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar