![]() |
AKSI SOSIAL : Pewarta Kabupaten Purworejo menyalurkan bantuan sosial |
PURWOREJO, KABARJATENG.CO.ID - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Purworejo bersama Pewarta Kabupaten Purworejo melakukan kunjungan dan berbagi
bantuan sosial ke dua Pondok Yatim dan Duafa di daerah tersebut, Jumat
(7/2/2025).
Hal ini sebagai rangkaian kegiatan dalam perayaan Hari Pers Nasional
(HPN) 2025. Pemberian santunan itu dilakukan di Panti Yatim dan
Duafa Muhammadiyah Kaligesing serta Pondok Asuh Darul Hadlonah Muslimat
NU di Loano Kabupaten Purworejo.
Kegiatan tersebut terlaksana berkat dukungan Dinas Kominfostasandi
Purworejo, Alfamart, Perusahaan Daerah Aneka Usaha (PDAU), Morazzen,
Bank Jateng serta beberapa lembaga lain di Kabupaten Purworejo.