Memberikan Berita dan Informasi Terkini di seluruh Jawa Tengah * Mau Bisnis Anda Semakin Berkembang ? Iklankan Produk anda di Kabar Jateng !!! Silahkan Hubungi di 085643358148 / 081326613938

Kamis, 29 Juni 2017

Reuni Kecil Kelas 3E SMPN 1 Purwodadi : Kenangan Indah yang Tak Terlupakan


Hangatnya temu kangen Kelas 3E SMPN 1 Purwodadi, Purworejo
PURWOREJO, KABARJATENG.CO.ID-Menjadi sebuah keluarga. Tiga kata tersebut tepat menggambarkan suasana temu kangen dadakan yang digelar para alumni kelas 3E SMPN 1 Purwordadi, Purworejo, yang saat ini SMPN 8 Purworejo. Reuni kecil tersebut digelar di kediaman Kepala Desa Bragolan, Purwodadi, Sigit Saptoro yang merupakan alumni kelas 3E SMPN 1 Purwodadi, belum lama ini. 

Dalam balutan suasana Lebaran Idul Fitri, bak sebuah keluarga, kehangatan dan kebersamaan amat terasa. Tawa canda, mengiringi. Tak lepas pula suka duka dan kenangan-kenangan sewaktu di bangku sekolah, menjadi bahan pembicaraan yang mengasyikkan. Kenangan-kenangan baik suka maupun duka, menjadi bagian 'sejarah' yang tak terlupakan dalam benak para alumni.

Informasi yang dihimpun media ini, pertemuan dadakan tersebut atas prakarsa dari beberapa alumni. Seperti Kades Bragolan Sigit Saptoro yang memang dikenal tenang dan santun dalam kesehariannya. Pun alumni lain seperti Purwoko Handoyo, sang enerjik yang kini mengabdi di korps baju coklat di Lamongan, Jawa Timur. 

Tak ketinggalan peran serta Sigit Widiyanto SE yang kini salah satu kesibukannya, sebagai Pemimpin Umum kabarjateng.co.id, sebuah media online bagian dari kabargroup yang memiliki jaringan media di beberapa daerah di tanah air.

Tak ketinggalan pula, Nurul Winahyu Janti, yang bermula dari iseng meminta nomor WA rekan-rekan alumni. 

"Ya siapa tahu bisa buat komunikasi. Ada sisi positif dan manfaatnya dari silaturahim alumni," kata Nana-sapaan akrab Nurul Winahyu Janti- 'srikandi' yang tak kalah enerjik dan punya kepedulian dan kepekaan sosial ini. 

Termasuk Ruruh Setiati-pebisnis sukses- yang memotivasi digelarnya temu alumni agar jalinan  persaudaraan tak putus. 

"Pertemuan di kediaman Kades Bragolan, yang dadakan itu, sebagai langkah awal untuk nantinya pertemuan-pertemuan lainnya. Terima kasih untuk semua rekan alumni khususnya kelas 3E SMPN 1 Purwodadi, Purworejo," sebut Sigit Widiyanto-alumni UII Yogyakarta- yang kini juga konsen pada seni dan budaya daerah. 

"Pak Purwoko Handoyo Kanit Serse Polres Lamongan, termasuk pemrakarsa reuni SMP setelah 23 tahun tak bersua. Termasuk pula Kades Bragolan selaku tuan rumah pertemuan," imbuh Sigit Widiyanto. 

Purwoko Handoyo menambahkan, saat ini sudah dibentuk tim kecil untuk rencana pertemuan pada tahun mendatang. "Yang saat ini kita lakukan, mengumpulkan data-data alumni kelas 3E SMPN Purwodadi. Monggo yang tahu, dapat menginfokan," tegas Purwoko. 

Untuk susunan panitia kecil sementara, Purwoko menyampaikan, sebagai penanggung jawab Sigit Saptoro, ketua panitia Sigit Widiyanto, Wakil Ketua Nurul Winahyu Janti, Sekretaris Widodo, Bendahara Ruruh Setiati dan Koordinator Humas Purwoko Handoyo. 

"Info-info berikutnya akan disampaikan terkait kegiatan alumni. Sekali lagi, yang mengetahui rekan alumni, dapat menyampaikan informasi, akan kami data," tandas Purwoko. (tim kj)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Flight Schedule Achmad Yani Airport

Info Cuaca Jawa Tengah

Redaksi

Pembina : Tomo Widodo SHut, Pemimpin Umum : Sigit Widiyanto SE, Pemimpin Redaksi: Drs Raga Affandi, Koordinator IT & Kreatif : Djoko Santoso, Ardi Dwi Septiawan, Bimo Satrio , Juli Prastomo , Manager Iklan : Tanti Susilowati, Manager Pemasaran dan EO : : Drs Heri Prastowo, Kepala Litbang : Ax Bowo Sutoko SPd, Staf Litbang : Edy Iriyanto, Kabiro Purworejo : Ngabdiri Koim, Kabiro Surakarta : Isvaradi, Staf Redaksi : Woro Suciningtyas SE, M Hendra Aryanto SE, Duta Pamungkas, Eko Stianto , Fotografer : Rahmat Yuni Antoro, Penerbit: Kabar Group , Kantor Pusat: Jl Batu Ratna Perum Griya Karang Joang Asri 2 Blok C2 No 27 RT 15 Karang Joang Kecamatan Balikpapan Utara-Kota Balikpapan-Kaltim, Indonesia Telp.: 081347420231, 0853 4743 3322, 082138182572 Email: redaksi__kabarkaltim@hotmail.com