Memberikan Berita dan Informasi Terkini di seluruh Jawa Tengah * Mau Bisnis Anda Semakin Berkembang ? Iklankan Produk anda di Kabar Jateng !!! Silahkan Hubungi di 085643358148 / 081326613938

Minggu, 22 Januari 2023

Gus Mus Jabat Pelaksana Tugas Ketua PWOIN Kabupaten Purworejo

Daniel menjabat tangan Gus Mus
PURWOREJO, KABARJATENG.CO.ID - Mustakim atau yang akrab dikenal dengan Gus Mus yang menjadi wartawan di media Legalitas.com dan bertugas di wilayah Kabupaten Purworejo, ditunjuk sebagai PlT atau pelaksana tugas Ketua PWOIN Kabupaten Purworejo. Penunjukan jabatan PlT itu dilakukan lantaran adanya kekosongan jabatan. Ketua PWOIN Kabupaten Purworejo, yang sebelumnya dijabat  F.Daniel Raja Here dari media Metro Times News, kini telah menduduki jabatan baru dalam kepengurusan wilayah Jawa Tengah, sebagai Ketua Bidang OKK. 

Penunjukan Gus Mus sebagai PlT Ketua PWOIN Kabupaten Purworejo dilaksanakan dalam rapat bersama pengurus dan anggota PWOIN Kabupaten Purworejo, di rumah makan Satu- satu Purworejo, Jumat (20/1/2023) sore. "Penunjukan PlT juga telah mendapat persetujuan dan kesepakatan bersama dari seluruh pengurus dan anggota PWOIN Kabupaten Purworejo," kata ketua Bidang OKK PWOIN Jateng, F Daniel Raja Here. 

Daniel berpesan, PWOIN Kabupaten Purworejo harus lebih mengedepankan independen, kompak dan profesional. PWOIN Kabupaten Purworejo juga dituntut untuk bisa membangun komunikasi yang baik antarmedia dan wartawan, khususnya di internal tubuh PWOIN. "Wartawan PWOIN harus bisa bekerja sesuai dengan amanat UU 40 Tahun 1999 Pokok Pers dan Kode Etik Wartawan, wartawan PWOIN diharapkan juga bisa bekerja secara profesional sesuai mekanisme jurnalistik," pesannya. 

Sementara itu, Gus Mus, mengatakan, jabatan Plt diberikan kepada hanya dalam waktu kurang lebih dua bulan. Selama dirinya menjabat Plt, dirinya memiliki tugas utama yaitu untuk menyiapkan Musyawarah Cabang atau Muscab PWOIN untuk memilih ketua dan membentuk pengurus PWOIN Kabupaten Purworejo yang baru. "Agenda terdekat kami adalah Muscab, insyallah akan kami gelar pada bulan Maret 2023, yaitu menggelar pemilihan ketua dan pengurus PWOIN Kabupaten Purworejo secara definitif, hingga nanti juga dilakukan pelantikan pengurus," katanya. Menurutnya, menjadi PlT atau pelaksana tugas ketua tidaklah mudah, dengan demikian dirinya berharap ada dukungan dan kerjasama yang baik dari seluruh pengurus dan anggota PWOIN yang ada. 

"Dalam waktu dekat kami juga akan melaksanakan pendataan ulang serta penjaringan untuk anggota baru sesuai dengan mekanisme dan aturan yang berlaku di organisasi PWOIN. Harapan kami PWOIN ke depan makin solid, bisa membawa perubahan dan kiprah para anggota atau wartawan yang tergabung bisa lebih lebih baik lagi, sesuai slogannya, independen, kompak dan profesional," ujarnya. (*/kj) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Flight Schedule Achmad Yani Airport

Info Cuaca Jawa Tengah

Redaksi

Pembina : Tomo Widodo SHut, Pemimpin Umum : Sigit Widiyanto SE, Pemimpin Redaksi: Drs Raga Affandi, Koordinator IT & Kreatif : Djoko Santoso, Ardi Dwi Septiawan, Bimo Satrio , Juli Prastomo , Manager Iklan : Tanti Susilowati, Manager Pemasaran dan EO : : Drs Heri Prastowo, Kepala Litbang : Ax Bowo Sutoko SPd, Staf Litbang : Edy Iriyanto, Kabiro Purworejo : Ngabdiri Koim, Kabiro Surakarta : Isvaradi, Staf Redaksi : Woro Suciningtyas SE, M Hendra Aryanto SE, Duta Pamungkas, Eko Stianto , Fotografer : Rahmat Yuni Antoro, Penerbit: Kabar Group , Kantor Pusat: Jl Batu Ratna Perum Griya Karang Joang Asri 2 Blok C2 No 27 RT 15 Karang Joang Kecamatan Balikpapan Utara-Kota Balikpapan-Kaltim, Indonesia Telp.: 081347420231, 0853 4743 3322, 082138182572 Email: redaksi__kabarkaltim@hotmail.com