Memberikan Berita dan Informasi Terkini di seluruh Jawa Tengah * Mau Bisnis Anda Semakin Berkembang ? Iklankan Produk anda di Kabar Jateng !!! Silahkan Hubungi di 085643358148 / 081326613938

Sabtu, 20 Februari 2021

"Pengaduan dan Pelaporan Kasus Didasari Niat Membangun Bangsa Bebas dari Korupsi"

Audiensi Formak Indonesia - KPK, Makin Rekatkan Masyarakat Sipil dengan KPK   

Nawangi Pamolango didampingi Jeriko saat audiensi yang dihadiri awak media (rahman/kk)

BALIKPAPAN, KABARKALTIM.CO.ID – Bertempat di Hotel Royal Suite Kota Balikpapan, Sabtu (20/2/2021) sore digelar audiensi LSM anti korupsi yaitu Formak Indonesia bersama pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Nawawi Pamolango SH MH.

Selain diikuti pengurus teras Forum Masyarakat Anti Korupsi (Formak) Indonesia, juga diikuti jurnalis dari berbagai media. Audiensi menerapkan protokol kesehatan, bagian dari pencegahan Covid-19. 

Nawawi Pamolangi dalam paparannya, mengajak peran serta masyarakat dalam pelaporan maupun pengaduan kasus-kasus korupsi.  

“Peran serta semua dalam pengaduan, pelaporan kasus-kasus korupsi. Kesemuanya itu, didasari bukan karena pesanan untuk menjatuhkan seseorang. Tapi niat membangun bangsa ini bersih dari korupsi. Lakukan segala sesuatunya dengan penuh rasa tanggung jawab,” tegas Nawawi Pamolango.  

Diharapkan peran serta warga dalam pengaduan dan pelaporan kasus-kasus korupsi

Sementara Ketua Umum Formak Indonesia Jeriko Noldi pada kesempatan itu menegaskan, audiensi tersebut membahas masalah korupsi yang masih saja marak terjadi. “Formak Indonesia mengungkapkan bagaimana mengenai pencegahan dan penindakan korupsi.  Kesimpulannya, masih banyak kasus korupsi yang terjadi. Dari KPK, lebih mengoptimalkan pencegahan korupsi,” tegas Jeriko kepada awak media.  

Pada kesempatan itu, juga dijalin kerja sama antara KPK dengan Formak Indonesia, dimana temuan atau dugaan kasus-kasus korupsi bisa langsung disampaikan Formak Indonesia ke pimpinan KPK Nawawi Pamolango.

“Setelah acara ini, kami tindak lanjuti perihal kerja sama Formak Indonesia dengan KPK. Ada dugaaan korupsi, bisa langsung kami tembuskan ke dia (Nawawi Pamolango, Red.),” kata Jeriko.

Masih kata Jeriko, melalui audiensi seperti itu, pihaknya berharap makin merekatkan hubungan atau kerja sama masyarakat sipil dengan KPK.  Audiensi juga diisi dengan diskusi permasalahan-permasalahan korupsi, peserta audiensi banyak mengajukan pertanyaan ke pimpinan KPK. (rahman/tomo w)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Flight Schedule Achmad Yani Airport

Info Cuaca Jawa Tengah

Redaksi

Pembina : Tomo Widodo SHut, Pemimpin Umum : Sigit Widiyanto SE, Pemimpin Redaksi: Drs Raga Affandi, Koordinator IT & Kreatif : Djoko Santoso, Ardi Dwi Septiawan, Bimo Satrio , Juli Prastomo , Manager Iklan : Tanti Susilowati, Manager Pemasaran dan EO : : Drs Heri Prastowo, Kepala Litbang : Ax Bowo Sutoko SPd, Staf Litbang : Edy Iriyanto, Kabiro Purworejo : Ngabdiri Koim, Kabiro Surakarta : Isvaradi, Staf Redaksi : Woro Suciningtyas SE, M Hendra Aryanto SE, Duta Pamungkas, Eko Stianto , Fotografer : Rahmat Yuni Antoro, Penerbit: Kabar Group , Kantor Pusat: Jl Batu Ratna Perum Griya Karang Joang Asri 2 Blok C2 No 27 RT 15 Karang Joang Kecamatan Balikpapan Utara-Kota Balikpapan-Kaltim, Indonesia Telp.: 081347420231, 0853 4743 3322, 082138182572 Email: redaksi__kabarkaltim@hotmail.com