Sinergis, Polres Purworejo Bantu Karang Taruna Harapan Insani Desa Geparang
|
Bantuan bola dan seragam untuk Karang Taruna Desa Geparang |
PURWOREJO, KABARJATENG.CO.ID-Membangun sinergi yang baik dengan berbagai unsur masyarakat, Polres Purworejo terus gencar melakukan sambang atau silaturahim ke desa-desa di Kabupaten Purworejo. Seperti Rabu (28/2/2018) siang, Binmas Polres Purworejo menyambangi Desa Geparang Kecamatan Purwodadi, rombongan dipimpin Kasatbinmas AKP Suprihadi SH yang mewakili Kapolres Purworejo AKBP Teguh Tri Prasetya SIK.
Bagian dari membangun hubungan yang baik dengan masyarakat, Polres Purworejo memberikan bantuan untuk Karang Taruna Harapan Insani Desa Geparang. Bantuan yang diberikan berupa bola dan seragamnya, mengingat PS Gelora Putra (PSGP) Desa Geparang dikenal sebagai tim sepakbola yang tangguh dan langganan jawara turnamen bola di Kabupaten Purworejo.
"Bapak Kapolres berhalangan hadir karena ada tugas di Semarang. Kita bangun sinergi yang baik, mewujudkan iklim kondusif dimulai dari lingkungan masing-masing," ungkap Suprihadi sembari menyerahkan bantuan bola dan seragam.
Termasuk ada bantuan untuk Linmas, peralatan seperti borgol dan pentungan yang digunakan semisal saat pelaksanaan siskamling. Kasatbinmas juga memotivasi para pemuda Geparang, agar giat dalam membangun dan memajukan desa. (kj)
Redaksi
Pembina : Tomo Widodo SHut, Pemimpin Umum : Sigit Widiyanto SE, Pemimpin Redaksi: Drs Raga Affandi, Koordinator IT & Kreatif : Djoko Santoso, Ardi Dwi Septiawan, Bimo Satrio , Juli Prastomo , Manager Iklan : Tanti Susilowati, Manager Pemasaran dan EO : : Drs Heri Prastowo, Kepala Litbang : Ax Bowo Sutoko SPd, Staf Litbang : Edy Iriyanto, Kabiro Purworejo : Ngabdiri Koim, Kabiro Surakarta : Isvaradi, Staf Redaksi : Woro Suciningtyas SE, Duta Pamungkas, Eko Stianto , Fotografer : Rahmat Yuni Antoro, Penerbit: Kabar Group , Kantor Pusat: Jl Batu Ratna Perum Griya Karang Joang Asri 2 Blok C2 No 27 RT 15 Karang Joang Kecamatan Balikpapan Utara-Kota Balikpapan-Kaltim, Indonesia Telp.: 081347420231, 0853 4743 3322, 082138182572 Email: redaksi__kabarkaltim@hotmail.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar